Bogor – Sudah seringkali anda mendengar apabila ingin lebih hemat dalam mengisi bahan bakar (BBM) kendaraan, bisa saja dicampur. Seperti biasa menggunakan bahan bakar Premium dengan RON (research octane number) 88 lalu dicampur dengan Pertamax yang punya RON 92.
lalu apakah dengan cara mencampur ini bahan bakar di dalam tangki mobil atau motor menjadi berubah ke RON 90? ternyata tidak dianjurkan.
karena tidak ada manfaatnya sama sekali, meski secara teknis hal ini bisa-bisa saja dilakukan. hal ini dikonfirmasi oleh Indra Pratama selaku Commercial Retail Fuel Marketing Pertamina dalam bincang singkat bersama forum wartawan Otomotif di Bogor, Senin (26/1).
Pertama secara teknis mencampur BBM dalam satu tangki itu dapat dilakukan. Premium dan Pertamax atau Pertamax Turbo itu akan bercampur baik, karena secara kimia mempunyai properti yang sama,” papar Indra.
Indra juga menambahkan hal ini sama seperti mencampur air dan teh pasti akan tercampur dengan baik. “Tapi kalau teh sama minyak sudah tentu tidak bisa, sebab propertinya berbeda. tidak akan bersatu mau diaduk-aduk bagaimana juga akan berpisah.”
Beda zat Aditif
Mencampurkan Premium dengan Pertamax memang itu akan bercampur baik dan bisa digunakan. Tapi apakah itu dianjurkan?
Jelas tidak, lantaran itu karena masing-masing segmen punya keunggulan, sebab punya karakteristik seperti kandungan sulfurnya berbeda. Muatannya juga beda, seperti Pertamax itu punya aditif yang tidak ada di Premium,” tambah Indra. Jadi sebenarnya kalau Premium dicampur dengan Pertamax itu sama saja membuat grade Pertamax menjadi turun. sehingga keunggulan yang ada pada Pertamax tidak dapat dirasakan oleh pemilik kendaraan.
Malah yang anda dapatkan sama saja seperti menggunakan Premium tapi secara ekonomis harus keluar uang lebih banyak. menurut Indra, akan lebih baik apabila secara konstan memakai BBM yang sama baru dapat terasa dampaknya untuk kendaraan.
Bila ingin mengunakan BBM dengan kualitas lebih baik, maka pakai sepenuhnya. supaya kita mendapatkan performa sepenuhnya juga, jelasnya.
jadi sebenarnya ini adalah mitos yang selama ini beredar di masyarakat. padahal faktanya anda tidak akan mendapat faedah dari mencampur BBM ini.
Sumber : rockomotif.com