Supaya Tidak Sakit Pinggang ?, Ini Posisi Duduk Yang Benar Dimobil

- Carimobil.id

London - Otolovers pernah merasa sakit pinggang usai turun dari mobil? mungkin bisa jadi penyebabnya yaitu posisi duduk yang salah.

posisi duduk saat sedang berkendara tidak bisa disepelekan. Salah posisi duduk bisa-bisa sakit pinggang.

Di Inggris contohnya jutaan pengemudi mobil disana mengaku pinggangnya sakit karena posisi duduk yang salah di dalam mobil seperti dilansir The Sun, minggu (11/3/2018).

Ini bahkan menjadi permasalahan sendiri disana. kebanyakan dari mereka tidak tahu bagaimana duduk dengan posisi yang benar dalam mobil. Ada duduk terlalu maju ke depan sehingga membungkuk saat memegang setir sementara yang lainnya duduk dengan posisi sandaran yang terlalu jauh.

saat melakukan perjalanan panjang ini bisa membuat sendi kaku, otot kencang, dan paling parahnya dapat membuat postur tubuh berubah.

menaruh tangan di hand rest ketika jalan macet, menggantung tangan di jendela atau mengganjal duduk dengan bantal juga dapat menyebabkan cidera pada tubuh Otolovers.

mobil-mobil modern saat ini sudah dilengkapi fitur yang mendukung punggung dan pinggang supaya tidak sakit ketika menyetir. Tapi bagaimana dengan mobil yang belum dilengkapi fitur canggih seperti itu? tentunya Otolovers harus mengatur posisi duduk sendiri supaya tidak salah.

Atur kursi senyaman mungkin dan dekat dengan roda. Sandaran punggung jangan terlalu mundur ke belakang. 10 derajat cukup supaya Otolovers tidak terlalu menyandar ke belakang.

Pastikan semua kaca spion telah diatur sebelum melakukan perjalanan supaya kita tidak repot mengatur tempat duduk lagi dan mengubah posisinya.

jika Otolovers melakukan perjalanan jauh, disarankan untuk berhenti sejenak meregangkan kaki selama 1-2 jam. Di luar mobil bisa juga melakukan stretching supaya pinggang dan punggung tidak kaku.

Disarankan juga tidak menyimpan ponsel atau dompet di kantung belakang. Ini juga dapat berpengaruh pada tulang belakang Otolovers. (dry/ddn)

Sumber : oto.detik.com


Daftar Kota Sales
KEPULAUAN SERIBU SERAM BAGIAN TIMUR KONAWE SELATAN LOMBOK TENGAH BATANG PANGKAJENE DAN KEPULAUAN SERANG TUAL PANGKALPINANG PAYAKUMBUH MERANGIN SIGI Kota Tidak Ditemukan METRO TIMOR TENGAH SELATAN ACEH SINGKIL MOROWALI UTARA LOMBOK BARAT BANTUL PACITAN TANA TIDUNG BITUNG KEPULAUAN TALAUD TULUNGAGUNG ACEH BOVEN DIGOEL PANIAI MAYBRAT DHARMASRAYA OGAN KOMERING ULU SELATAN
© 2017-2020 CARIMOBIL.ID | All Rights Reserved
DAFTAR JADI MEMBER - BLOG - TENTANG KAMI - SYARAT DAN KETENTUAN