Teknik Tepat Memoles Bodi Mobil Berlekuk Dari Trainer Amerika

- Carimobil.id

JAKARTA DP— Memoles bodi memang langkah tepat supaya tampilan warna mobil senantiasa segar dan mentereng. Namun, agar hasilnya maksimal ada beberapa hal yang perlu diperhatikan karena poles bodi tidak asal saja.

terutama untuk eksterior mobil yang mempunyai banyak garis lekukan. Dalam kesempatan yang istimewa, ahli poles bodi asal Amerika Serikat, Jason Rose, global Director of Training Rupes USA menerangkan, bahwa memoles mobil yang mempunyai banyak lekukan tidak bisa sembarang, mesti menggunakan teknik poles yang benar.

dari sisi teknik adalah handling mesin poles serta pemakaian diameter pad atau busa yang digunakan itu mesti disesuakan dengan lekukan bodi mobil,” jelas Jason, beberapa waktu lalu di Jakarta.

untuk memomoles bodi mobil yang rata, tambah Jason, pad atau busa yang dimanfaatkan diameternya lebih besar sekitar 6 inci. sedangkan untuk bodi berlekuk, menggunakan busa diameter kecil 3 inci.

kalau memoles mobil yang mempunyai lekukan, lekukan tersebut juga harus dipoles tapi menggunakan busa yang diameternya kecil, karena jika tidak dipoles hasilnya tidak akan sempurna, jelasnya.

Lebih lanjut, apabila tidak mempunyai pad atau busa poles yang kecil saat memoles di bodi berlekuk, bisa juga menggunakan pad yang besar, tapi mesti memakai teknik yang benar.

“Caranya, dengan mengubah kecepatan mesin poles. untuk memoles bodi berlekuk memakai pad diameter besar, bisa gunakan kecepatan 5.000 opm. kenapa harus di putaran yang besar saat memoles bodi yang berlekuk, karena saat di bodi berlekuk putarannya jadi lemah, tidak bisa sama dengan yang rata, terang Jason. [dp/Ric]

Sumber : dapurpacu.com



Berita sebelumnya
Kenakan Sabuk Pengaman

Daftar Kota Sales
LAMPUNG TENGAH KEPULAUAN MENTAWAI NATUNA SORONG NAGAN RAYA GOWA BANGKA TENGAH KOLAKA TIMUR AMBON GRESIK FLORES TIMUR WAROPEN TANJUNGPINANG Hulu Sungai Selatan SUMBAWA BARAT DOMPU BULUKUMBA BOALEMO SOPPENG NIAS SUNGAI PENUH TAPANULI UTARA HALMAHERA TENGAH MUARO JAMBI HALMAHERA BARAT JAMBI INDRAGIRI HULU LUWU UTARA PASURUAN PEKALONGAN
© 2017-2020 CARIMOBIL.ID | All Rights Reserved
DAFTAR JADI MEMBER - BLOG - TENTANG KAMI - SYARAT DAN KETENTUAN